Alat musik petik tradisional – Alat musik adalah suatu instrumen yang dimodifikasi dan dibentuk dengan tujuan agar dapat mengeluarkan suatu bunyi pada sebuah pertunjukan musik. Alat musik terdiri dari beberapa jenis yaitu alat musik petik, pukul, gesek, tiup dan tekan. Indonesia merupakan negara yang sangat kaya akan budaya, salah satunya di bidang kesenian yaitu alat musik.
Oleh sebab itu, Indonesia termasuk pusatnya alat musik kesenian tradisional yang terkenal diantara negara negara lain di dunia. Nah, di bawah ini adalah uraian contoh jenis alat petik tradisional maupun modern yang ada di indonesia maupun mancanegara.
Indonesia memang sangat terkena dengan kekayaan budaya, bahasa dan keseniannya. Alat musik petik tradisional merupakan alat musik yang berasal dari kesenian dan kebudayaan indonesia. Berikut ini adalah beberapa jenis alat musik petik tradisional yang berasal dari beberapa daerah yang ada indonesia.
Tradisional
Kecapi
Kecapi merupakan alat musik petik yang berasal dari Jawa Barat. Adapun kata ‘kecapi’ sendiri yaitu berasal dari tanaman yang bernama sentl. Bahan utama alat musik kecapi yaitu terdiri dari kayu. Ada berbagai cara dalam memainkan kecapi yaitu dengan cara sintreuk torl, cara dijambret dan cara petikan dijeungkalan.
Sasando
Sasando termasuk alat musik yang berdawai yang memainkannya juga menggunakan cara memetik. Alat musik ini berasal dari daerah pulau Rote, Nusa Tenggara Timur. Berdasarkan sejarah, sejak abad ke-7 Masehi, sasando sudah dimainkan oleh masyarakat di Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur.
Sasando ini terbuat dari bambu yang kemudian dibentuk menjadi tabung yang panjang. Sasando terdapat 2 tipe yaitu sasando dobel dan sasando engkel, kemudian saat ini sudah ada sasando yang bentuknya elektrik.
Sampek
Sampek merupakan alat musik yang terbuat dari kayu, dimana alat ini adalah alat musik petik khas Dayak yang dimainkan dengan cara memetik. Alat musik ini asli terbuat dari kayu kapur dan kayu ulin. Fungsi alat ini yaitu sebagai pengiring prosesi acara adat dan pengiring tarian tradisional suku dayak. Jumlah dawai pada alat petik sampek antara 3 sampai 6 buah senar.
Awalnya bahan senar sampek berasal dari serat pohon enau, namun saat ini bahan senarnya dibuat dari kawat kecil. Keunikan dari alat musik ini terletak pada bagian ujungnya ada semacam hiasan atau ukiran ciri khas dari suku dayak yakni kepala burung elang.
Siter
Siter termasuk salah satu alat musik petik dari Jawa Tengah. Penggemar suara pada siter yaitu berbentuk trapesium dan pada bagian atasnya terdapat bentangan dawai kawat. Pada dasarnya alat musik petik siter ini ada kesamaan dengan kecapi, perbedaannya yaitu pada cara memainkannya.
Saung Gauk
Saung gauk berasal dari daerah Kalimantan Selatan. Dilihat dari bentuknya, alat musik ini berbentuk melengkung dan pada sisi lehernya terdapat semacam hiasan. Saung gauk merupakan alat musik petik yang sejenis dengan harpa tradisional yang amat kuno di benua Asia.
Celempung
Celampung adalah alat musik petik tradisional yang berasal dari daerah jawa barat. Cara memainkannya hampir sama dengan alat musik petik lainnya yaitu dipetik. Fungsi celempung yaitu sebagai instrumen pelengkap musik gamelan daerah. Keunikan dari alat musik petik ini yaitu penyetelan senarnya adalah nada prelog dan bernada slendro pada senar yang lain.
Hasapi
Hasapi merupakan alat musik petik tradisional khas yang berasal dari Batak Toba dan sering disebut kecapi batak karena bentuknya yang mirip sekali dengan kecapi khas sunda. Meskipun begitu Hasapi dan Kecapi adalah dua jenis alat musik petik yang berbeda, mulai dari ukuran hingga jumlah dawainya. Pada umumnya Hasapi terdiri dari dua jenis yaitu Hasapi Ende dan Hasapi Doal. Hasapi biasanya dimainkan pada acara musik di sebuah acara pernikahan.
Selain alat alat musik tradisional, di indonesia juga sudah mulai terkenal alat alat musik petik modern. Salah satu jenis alat musik modern yang sangat kerap kita gunakan, kita mainkan, kita dengarkan ialah gitar. Gitar seringkali menjadi sebuah alat musik yang paling digemari.
Modern
Alat musik modern merupakan jenis alat musik yang berasal dari manca negara. Beberapa alat musik modern ini sudah familiar dan sering kita jumpai di indonesia. Nah, berikut ini ada beberapa jenis alat musik petik modern yang perlu diketahui.
Gitar
Gitar adalah jenis alat musik petik yang mana dapat menghasilkan bunyi ketika dipetik. Sejarah kemunculan gitar yaitu berasal dari Spanyol. Alat musik ini juga terbuat dari kayu. Tidak hanya dipetik , kita juga dapat memainkannya dengan menggenjrengkan memakai jari. Terdapat dua tipe gitar yang terkenal yaitu akustik dan elektrik.
Ukulele
Adalah sebuah alat musik petik khas yang berasal dari negara Hawai. Ukulele jika diterjemahkan kedalam bahasa Hawai berarti “ kutu loncat”. Menurut sejarah, alat ini di Indonesia sudah ada semenjak tahun 1880. Jika diamati, ukulele hampir sama dengan gitar. Namun perbedaannya terletak pada ukurannya. Ukulele berukuran lebih kecil dibandingkan gitar, yaitu berkisar 20 inchi.
Banjo
Banjo merupakan alat musik petik yang berasal dari Amerika. Kemunculan alat ini di amerika yaitu ketika ada kehidupan budak Afrika di sana. Para budak budak Afrika membuat sebuah instrumen dan mengembangkannya menjadi alat musik yang bisa menghasilkan bunyi yang khas. Penggunaan alat musik Bando ini sering kita jumpai pada musik bluegrass, folk, country dan irish tradisional. Banjo termasuk juga jenis alat musik paling tua di Amerika.
Harpa
Harpa yaitu salah satu alat musik tertua di dunia. Alat musik petik ini memiliki tiga bagian yaitu sound board, Neck dan String. Jumlah senar atau dawai pada harpa bervariasi mulai dari 22 hingga 47 buah. Alat musik petik ini biasanya dimainkan pada orkestra atau dapat juga secara tunggal. Pada awal tahun 1500 SM senar atau dawai nya dibuat dari rambut atau serat tanaman yang dikaitkan pada disisinya.
Gambus
Alat musik petik gabus berasal dari kawasan Timur Tengah. Setelah itu, Alat ini menyebar dan merata hampir di seluruh masyarakat Melayu. Alat musik ini mirip dengan gitar, tetapi perbedaannya terletak pada bentuknya yang mirip dengan buah labu dibagi dua. Untuk fungsinya sendiri yaitu sebagai pengiring dalam tarian zapin. Selain itu alat musik petik gambus ini juga sering digunakan sebagai pengiring musik musik islami.
Gayageum
Gayageum adalah alat musik sejenis kecapi dari negara Korea. Dawainya terdiri dari 12 buah senar. Berdasarkan jenis bunyinya, alat ini terbagi jadi dua yakni jeongak dan sanjo. Perbedaannya pada fungsinya yaitu, Sanjo dipakai buat pagelaran solo sementara jeongak buat orkestra.
Dan Bau
Alat musik Dan bau berasal dari negara Vietnam. Cara memainkan alat musik Dan Bau yaitu dipetik. Keunikan dari Alat Dan bau ini yaitu cuma mempunyai satu kunci nada saja atau cord. Tampilan dari alat musik Dan bau hangat terdiri dari tongkat senar, bamboo, senar sutra, dan tempurung kelapa.
Demikianlah ulasan beberapa uraian mengenai alat musik petik yang tradisional yang berasal dari Indonesia maupun yang modern asal mancanegara. Selain yang disebutkan di atas masih banyak lagi jenis alat musik lain yang cara memainkannya yaitu dengan cara dipetik. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda mengenai kesenian dan kebudayaan daerah maupun mana negara.